Minggu, 09 November 2014

Cara memperbaiki bor listrik , solder listrik , setrika listrik , blender listrik dan pompa air listrik

 

CARA MEMPERBAIKI BOR LISTRIK (ELECTRIC DRILL) - TIDAK BISA HIDUP (MATI TOTAL)

 


Suatu hari ketika sedang asyik nge-bor dengan Bor Listrik (Electric Drill) eeh ... tiba-tiba Bor nya mati, waduh bagaimana ini ? padahal pekerjaan membuat lemari belum selesai.  Bor pun Saya miringkan ke segala arah dengan asal-asalan sambil menekan saklar ON nya.  Tiba-tiba Bor nya hidup kembali ... horee ... maka Saya melanjutkan pekerjaan Saya.

Selang beberapa saat kemudian ... Bor mati kembali ... waduh ... waduh ... apa lagi sekarang ?  Maka Saya memutuskan untuk membuka Case Bor.  Saya perhatikan tidak ada yang aneh.  Hmm ... apanya ya yang rusak ?

Selanjutnya Saya melepaskan Sepatu Kabel yang diselipkan ke Sikat Arang (Carbon Brush).  Ada 2 buah Sikat Arang (Carbon Brush) yang masing-masing terhubung dengan kabel yang dilengkapi dengan Sepatu Kabel.

Masalah yang paling sering menyebabkan Bor tidak bisa hidup adalah hubungan yang tidak sempurna (kendur) antara Sepatu Kabel dengan Per Sikat Arang.  Hal ini dikarenakan Sepatu Kabel hanya diselipkan begitu saja ke Rumah Sikat Arang.

Namun yang terjadi pada Bor Saya rupanya sesuatu yang tidak biasa, karena Saya dapati Sepatu Kabelnya begitu kendur, sehingga kabelnya mudah terlepas.  Oh ... ini tho rupanya penyebabnya ... Padahal dalam kondisi normal, Sepatu Kabel akan kuat menjepit/mencengkeram kabel.  Hal Ini murni kesalahan dari Pabrik pembuat Bor.
Selanjutnya dengan menggunakan Tang, Saya memperkuat jepitan/cengkeraman Sepatu Kabel dan kemudian Sepatu Kabel Saya masukkan kembali ke Rumah Sikat Arang (Carbon Brush).
Ok, saatnya untuk melakukan pengujian dan hasilnya ... jreeng ... berjaya.  Bor Listrik Saya  hidup kembali.

 


CARA MEMPERBAIKI SOLDER LISTRIK


Seseorang yang sering berkecimpung di dunia elektronika tentu tidak terlepas dari kegiatan menyolder, karena hampir seluruh sambungan pada komponen elektronika menggunakan cara ini. Bagi kita yang memiliki hobi alat musik tentu saja akan terkait dengan kegiatan menyolder karena pada sebagian alat musik yang kita mainkan terdapat rangkaian alat elektronik yang suatu saat memerlukan perawatan ataupun perbaikan, hal itulah yang menyebabkan solder sangatlah penting untuk seorang pemilik alat musik.
Dengan memiliki solder maka kita tidak akan kesulitan bila suatu hari alat musik kita rusak pada perangkat alat elektroniknya, tetapi dengan berjalannya waktu maka sebuah solderpun akan mengalami kerusakan, penyebab dari kerusakan tersebut adalah karena faktor usia solder yang sudah lanjut atau seringnya solder terjatuh. untuk cara memperbaiki solder yang rusak marilah kita bahas bersama di bawah ini.

Kali ini yang akan Saya bahas adalah solder untuk alat elektronik yang umum digunakan. tahapan-tahapan memperbaikinya adalah:

  1. untuk dapat melihat bagian dalam solder nmaka kita harus membuka baud pada gagang solder, biasanya hanya terdapat dua atau satu buah baud saja, pisahkan badan solder sehingga menjadi dua bagian yaitu dengan cara mencongkel memakai obeng min sehingga gagang menjadi dua bagian,
  2. Setelah badan solder terbuka maka akan terlihat bagian-bagian solder yang ada di dalamnya seperti: kabel dan elemen, lepaskan kabel steker dari kabel elemen (biasanya kabel elemen berwarna putih, agak kaku dan tahan panas)
  3. untuk memastikan apakah kabel penghubungnya masih berfungsi atau tidak maka ukurlah masing-masing kabel steker memakai  AVO meter (R X 1kilo ohm), bila jarum AVO menunjukkan angka nol berarti kabel masih dalam keadaan baik/nyambung tetapi bila jarum AVO diam tidak bergerak berarti kabel tersebut putus, gantilah kabel yang rusak dengan yang baru.
  4. Selain kabel yang rusak, elemen pemanas solderpun bisa saja rusak, Cara pengukuran elemen sama dengan cara pengukuran pada kabel steker, pada elemen yang masih baik maka jarum AVO meter akan menunjuk pada angka 2 kilo ohm s/d 2,5 kilo ohm, sedangkan pada elemen yang sudah rusak maka jarum avo meter akan diam tidak bergerak.



CARA MEMPERBAIKI SOLDER LISTRIK


Beberapa kerusakan yang sering terjadi pada seterika listrik adalah seperti:
1. Setrika tidak bisa panas (mati total). Ini bisa jadi karena kabel atau saklar yang putus
2. Setrika tidak bisa panas secara maksimal (kurang panas). Bisa jadi karena elemen sudah mulai panas
3. Permukaan bawah setrika lengket. Kemungkinan terjadi korsleting pada saklar termostat
Cara Memperbaiki Setrika Listrik yang Rusak Mati Total
1. Buka rangka setrika mengunakan obeng + setelah terbuka ukur kabel setrika mengunakan multitester dengan posisi seperti saat mengukur resistor atau hambatan. Apabila jarum multitester berjalan pada setiap ujung terminal kabel maka kabel tersebut dalam kondisi baik. Apabila jarum tidak bergerak salah satu terminal ganti kabel tersebut.
2. Ukur elemen dengan multitester (langsung keterminalnya bukan melalui saklar otomatis termostatl) bila jarum bergerak dan menunjukan nilai tahanan tertentu maka elemen tersebut masih baik bila sebaliknya (jarum tidak bergerak) maka ganti elemen tersebut karena mengalami kerusakan.
3. Untuk memutuskan arus dan mengidupkan kembali setrika mengunakan saklar otomatis termostat. Saklar ini berkerja sesuai setelan pengaturan suhu dan akan memutus arus listrik setelah mendapatkan batas panas terentu. Ukur saklar dengan terlebih dahulu memutar setelan panas maksimal. Apabila jarum berjalan menandakan saklar otomatis masih berfungsi dan apabila tidak berjalan jarum multitester berarti saklar rusak atau kotor. Untuk langkah perbaikan adalah bersikan terminal saklar dan bila diperlukan ganti saklar termostat dengan yang baru.



 

CARA MEMPERBAIKI BLENDER LISTRIK

Blender termasuk alat yang vital buat ibu-ibu dirumah. Selain untuk membuat jus fungsi umumnya, ibu-ibu sering menggunakan blender untuk melumat cabe. Blender banyak jenis dan bentuknya.
Komponen dasar blender adalah dinamo atau motor listrik. Selain motor listrik sebagai komponen utamanya, blender juga di lengkapi dengan fuse (sekering) dan switching panel. Pada merek tertentu seperti miyako, blender ini dilengkapi dengan karbon (arang) dan Dioda 5A. Karbon ini berfungsi untuk mengatur kecepatan perputaran motor listrik.
Kerusakan blender umumnya sering terjadi pada fuse, switching panel atau karbon. Masalah motor listrik jarang mengalami kerusakan. Cara memperbaiki blender ini cukup mudah.
Cara memperbaiki blender ikuti langkah berikut:
1. Buka cassing blender
2. Cek steker dan kabel input, jika rusak ganti dengan yang baru
3. Cek Fuse blender
Fuse ini biasanya berukuran 250V 10A 113'C. Artinya fuse ini masih mampu bekerja optimal pada tegangan maksimal 250Volt dengan arus maksimal 10Ampere dan suhu maksimal 113 derjat Celcius.
4. Cek swicthing panel
5. Cek dioda pada switching panel
Dioda ini biasanya berukuran 5Ampere
6. Cek karbon (arang), jika karbon telah aus ganti dengan yang baru
Karbon ini terletak pada motor listrik blender
7. Periksa juga motor listrik blender
Walaupun motor listrik ini jarang mengalami kerusakan, tetapi periksa juga jika ada kawat emailnya yang putus sambung kembali.
8. Jika semuanya OK, pasang kembali cassing blender
Silahkan anda mencoba memperbaiki blendern Anda yang rusak.
SEMOGA BERHASIL , , ,

biggrin biggrinbiggrin

 

CARA MEMPERBAIKI POMPA AIR LISTRIK

Pompa Air Tidak Bisa Nyala

Hal pertama tidak nyalanya pompa air adalah tidak ada aliran listrik masuk pada motor listrik untuk itu hal yang pertama anda lakukan adalah
  1. Cek kabel listrik dari saluran sanyo ke saluran listrik. biasanya ada kabel yang kemungkinan putus untuk cara mengeceknya anda bisa menggunakan test pen atau menggunakan avo meter, alat ini sangat bermanfaat sekali untuk melihat aliran listrik.
  2. Untuk yang kedua biasanya kerusakan pada spul atau kumparan (lilitan tembaga) pada motor listrik bisa karena memang putus, terbakar-nya motor listrik, terjadi arus pendek atau sebab yang lain. tapi pada umumnya adalah putus, untuk cara ini kemungkinan besar anda tidak bisa service sendiri namun kalau anda ahli elektro anda bisa cek dari kumparan spul ini dengan cara melepas semua atau mengganti dengan spul baru. 
  3. Kalau pompa bisa nyala namun bersuara dengung dan air tidak mau keluar, ini hal lain lagi kemungkinan besar memang ada kerusakan pada spul listrik. untuk hal ini sebaiknya panggil service pompa.

Pompa Air Nyala Namun Tidak Mengeluarkan Air

Untuk hal ini biasanya kerusakan pada pipa sambungan air dari sumber air, nah bagaimana cara mengetahui bahwa pipa sambungan anda yang bocor? berikut ini cara cek pipa sanyo bocor:
  1. Silahkan buka pada tutup pancingan pada pompa air, dan pastikan apakah air masih penuh atau air berkurang. 
  2. Jika air masih penuh kemungkinan besar ada kesalahan pada sanyo, kesalahan ini kemungkinan karena klep sanyo yang sudah aus yang berada di leher hisap, anda bisa membuka leher hisap ini untuk memastikan bahwa klep dalam keadaan.
  3. untuk cara berikutnya dengan cek kondisi klep bawah atau klep yang berada di sumber air, namun sebelum ada memastikan karena klep ini ada dua yaitu klep yang berada di bawah dan ada klep di tengah, untuk itu pastikan bahwa klep anda di bawah atau di tengah. cara cek klep bongkar atau potong pipa kemudian lihat apakah klep masih bekerja baik atau tidak, kalau memang kurang baik sebaiknya anda ganti dengan yang baru.